tentang kami

Minggu, 27 Maret 2011

kelahiran di Rotaraya Farm

Hari minggu kmarin tepat tanggal 27 maret 2011, jam 7:26 menit, pasangan "palaitem" melahirkan anaknya dgn kelahiran tunggal, ini adalah kelahiran kedua setelah "siputih" melahirkan 3 minggu yg lalu. Senang bercampur haru melihatnya karena proses ini langsung saya yg menangani dalam persalinannya, beda dengan siputih yg tanpa sepengatahuan melahirkan di waktu malam. Syukur Alhamdulillah terus kami panjatkan kehadirat ALLAH swt yg memiliki jiwa dan kehidupan yg memberikan kemudahan dalam proses melahirkan.Seiring waktu lambat laun tak lama beberapa jam berikutnya sikecil sudah mulai berjalan...Sampai ketawa melihatnya susah payah berusaha untuk dapat berdiri. Semoga anak ini menjadi bibit yg bagus buat peternakan kami, tinggal menanti si coklat melahirkan anaknya yg pertama....                                                              


Peluang usaha penggemukan kambing, sapi

 Beternak dianggap usaha yang tidak menjanjikan. Apalagi selama ini skala beternak identik dengan masyarakat desa yg miskin. Sebenarnya bila dibandingkan bunga bank yang ada sekarang, kegiatan beternak lebih menguntungkan. Di hari raya Idul Adha, harga ternak bahkan bisa melambung tinggi dan memberikan keuntungan berlipat.
Peluang usaha beternak domba, kambing, ataupun sapi cukup menjanjikan. Salah satu segmen usaha yg paling cepat mendatangkan keuntungan adalah penggemukan. Dalam waktu 2,5 s/d 4 bulan, peternak sudah bisa memperoleh keuntungan.
Agar berhasil kita harus mengetahui kunci sukses menggemukan hewan ternak yaitu jeli dalam memilih bakalan ternak dan pakan. Maka dalam kesempatan kali ini kita akan membahas bagaimana memilih bakalan yg akan digemukan, jumlah dan jenis pakan yg diberikan, cara membangun kandang, hingga kejalur pemasaran. Pakan merupakan penyumbang biaya tertinggi dalam penggemukan. Karena itu, pemanfaatan pakan dari sekitar lingkungan yg bernilai gizi baik juga ikut kita bahas.
kami berharap dalam bahasan kali ini bisa memberikan peluang usaha baru bagi anda yg belum memiliki usaha, serta untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan pendapatan bagi peternak yg telah lama memiliki usaha penggemukan ternak.....next to be continue...